Jumat, 15 Maret 2013

Ini Dia Perbedaan Galaxy S 4 & Galaxy S III

Jakarta - Samsung baru saja meluncurkan smartphone terbarunya, Galaxy S 4. Sebagai suksesor dari Galaxy S III, tentu menarik menilisik lebih jauh perbedaan di antara keduanya.

Bila melihat dari segi desain, mungkin cukup banyak penggemar yang kecewa. Sebab, bentuk antara S III dengan S 4 tidak terlalu ada perubahan signifikan. Termasuk model lekukan dan tombol navigasinya.

Saat berharap Samsung mau mengganti bahan untuk Galaxy S 4 dengan yang lebih premium, hal itu tak dilakukan oleh Samsung. Di generasi yang baru, vendor asal Korea Selatan ini tetap bertahan menggunakan plastik.

Nah, perubahan lumayan terjadi di segi jeroan. Mulai prosesor dari Qualcomm S4 menjadi Qualcomm Quad-core 1,9 Ghz dan atau Exynos Octa-core 1,6 Ghz.

Di sektor layar juga ada peningkatan, mulai dari perlindungan Gorilla Glass 2 menjadi Gorilla Glass 3. Dengan resolusi layar yang sebelumnya 1280 x 720 pixel menjadi 1920 x 1080 pixel full HD.

Berikut tabel perbandingan antara Samsung Galaxy S III dengan S 4. Silahkan Anda nilai sendiri, apakah ada perubahan yang besar?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar